February 23rd, 2023 | Posted by: Akza Noprian
Mahasiswa Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menjalankan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang melepas kurang lebih 3000 mahasiswa untuk terjun langsung membantu dan mengabdi yang dibagi menjadi 226 kelompok yang disebar ke 113 desa yang ada di Provinsi Lampung. Salah satu kelompok tersebut bertugas di desa Bandar dalam, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan.
Sosisalisasi Pembuatan Cocofiber kepada masyarakat yang ada di Bandar Dalam khususnya ibu-ibu rumah tangga yang mempunyai kegemaran berkebun. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan memberikan keterampilan dalam memanfaatkan serabut kelapa yang kemudian diolah menjadi media tanam dan juga sebagai penyeimbang pH tanah. Selain itu juga melihat banyaknya serabut kelapa yang tidak terpakai dan terbengkalai di sekitar jalanan yang ada di Bandar Dalam sehingga kami berinisiatif memanfaatkan serabut untuk membuat cocofiber sebagai media tanam yang dapat juga diperjualbelikan oleh masyarakat, jadi hal ini juga dapat mengurangi limbah yang dapat mencemari lingkungan dan dapat memperbaiki perekonomian masyarakat karena cocofiber yang sudah dibuat dapat dijual.
Proses pengolahan limbah serabut kelapa dilakukan dengan diawali mengumpulkan serabut kelapa yang sudah tidak terpakai dimana serabut tersebut banyak terbuang dipinggir jalan. Setelah serabut kelapa terkumpul, serabut tersebut dijemur kurang lebih satu hari hingga serabut kering, selanjutnya serabut kelapa digerut hingga serat dari serabut kelapa terpisah kemudian serat yang sudah dihasilkan dicuci hingga bersih tujuannya untuk menghilangkan zat tanin dari serabut yang dianggap berbahaya terhadap tumbuhan.
Setelah dicuci dengan bersih serat di jemur hingga kering dan dimasukkan kedalam poly bag serta bisa diperjual belikan sebagai usaha rumahan. Media tanam memiliki banyak manfaat dalam proses bercocok tanam. Maka, diharapkan dengan adanya pengolahan limbah serabut kelapa tersebut dapat menambah wawasan masyarakat desa mengenai pemanfaatan limbah tersebut menjadi media tanam cocofiber serta dapat membuka peluang usaha.